Manusia Laba-Laba atau Spider Man , begitulah julukan yang diberikan pada Alain Robert dari negara Perancis. Pria ini memiliki hobby dan kemampuan yang cukup unik dan aneh yaitu memanjat tempat-tempat yang tinggi seperti gedung pencakar langit, menara dan sebagainya. Selain minim peralatan pengaman, dia juga melakukannya dengan tangan telanjang.
Aksinya itu tentu berresiko tinggi pada keselamatan nyawanya. Walau pernah mengalami luka yang sangat parah karena terjatuh atau ditangkap saat oleh polisi dan dipenjara karena melakukan aksinya , tak membuatnya jera untuk tetap melanjutkan aksinya.
Ada 70 bangunan tinggi di berbagai negara telah ditaklukkan oleh Alain Robert. Diantaranya adalah Empire States Building di New York , Sear Tower di Chicago , Jin Mao Tower di Cina , Galaxy Tower di Makau dan Bakrie Tower di Jakarta.
Dengan bercanda, Bagi Alain Robert aksi memanjat gedung pencakar langit yang dilakukannya itu tidak hanya mendaki saja. Tetapi juga bisa berarti bersenang-senang lalu masuk penjara. Bisa juga berarti kesempatan untuk bertemu dengan presiden dan menteri.
Alain Roberts tentu sadar akan resiko yang dihadapiny itu. Selama aksinya , dia pernah terjatuh selama tujuh kali. Pada tahun 1982 saat dia berusia 19 tahun dia pernah terjatuh dari gedung bertingkat dengan posisi kepala di bagian bawah. Kejadian itu mengakibatkan tulang tengkoraknya retak dan keseimbangannya terganggu.
Dokter ahli bedah yang menanganinya saat itu juga sudah mengingatkan dan menasehatinya agar berhenti dari kegiatan mendaki gedung bertingkat. Begitu pula dengan keluarga dan rekan-rekannya. Tetapi toh Alain Robert menganggapnya sebagai angin lalu dan tetap melanjutkan aksi-aksinya , bahkan dengan aksi yang lebih spektakuler.
Begitu pula dengan sulitnya izin yang diperolehnya dari pihak instansi atau pihak keamanan yang terkait, tak bisa mencegahnya untuk tetap nekat melanjutkan aksinya. Walau untuk itu dia harus berhadapan dengan resiko ditangkap dan dipenjara.
Bagi Alain Robert, dengan aksi-aksinya itu bisa memberinya rasa bebas yang menyenangkan. Saat dia berhasil mencapai puncak gedung , dia merasakan seperti sedang terlahir kembali.
Baca -> Gedung Puma Plaza Yang Seram
Tidak ada komentar:
Posting Komentar